Membersihkan gudang bukanlah persoalan yang mudah untuk dilakukan. Hal ini di karenakan lingkungan gudang cenderung lebih kotor, di penuhi banyak debu, dan banyak area yang sulit di jangkau.
Belum lagi membicarakan mengenai luas dari gudang itu sendiri, tentunya di butuhkan 3-5 orang bahkan lebih untuk membersihkan bangunan secara menyeluruh. Untuk gudang rumahan biasanya di penuhi dengan barang-barang lama yang sudah bertahun-tahun tidak terpakai.
Apabila sudah lama tidak di bersihkan, ruangan gudang ini juga bisa menjadi sarang penyebaran penyakit terutama jika tercium bau tidak sedap, bisa jadi ada urine atau kotoran tikus yang berceceran kemana-mana.
Kemudian dari segi gudang logistik produksi, bangunan ini bahkan lebih penting lagi, sehingga proses pembersihan harus di lakukan secara lebih disiplin dan terjadwal.
Jangan sampai komoditas yang tersimpan di dalam gudang menjadi rusak atau di penuhi debu-debu yang mengotori isi di dalam paketnya.
Mengingat kebersihan gudang adalah hal yang sangat penting, maka sebaiknya Anda tidak menyepelekannya. Sebagai alternatif jika tidak sempat membersihkannya sendiri, maka bisa menggunakan jasa cleaning service khusus gudang dari Siaga Service System.
Apa yang Membuat Cleaning Service Gudang Berbeda?
Ada beberapa poin penting yang perlu di perhatikan dalam pembersihan gudang rumahan atau tempat penyimpanan logistik. Kami perjelas bahwa layanan cleaning yang Anda butuhkan bukanlah kebersihan rumahan seperti biasa.
Pada gudang umum, hanya terdapat 1 ruangan tetapi ukurannya sendiri cukup luas. Pada tempat penyimpanan barang di perusahaan besar ukurannya bisa mencapai 20 x 25 meter persegi.
Karena, area kebersihan gudang yang cukup luas membuat tim cleaning service membutuhkan lebih dari sekadar satu atau dua orang. Siaga Service System (3S) menyediakan layanan cleaning gedung dengan jumlah tenaga profesional yang lebih banyak.
Kami siap mengerahkan 5 – 10 orang lebih orang yang profesional di bidang kebersihan untuk menyelesaikan permintaan layanan bersih-bersih gudang Anda.
Selain itu, waktu cleaning untuk tempat penyimpanan bisa lebih lama di bandingkan rumah biasa. Terutama karena ada banyak bagian yang sulit di jangkau karena dipenuhi oleh rak-rak berukuran besar.
Bahkan beberapa perusahaan mungkin sudah mengoperasikan gudang dengan teknologi otomatisasi, membuat tim cleaning harus lebih berhati-hati lagi salam proses pembersihan.
Jasa Bersih Gudang Kompeten Di Bidangnya
Jangan mengambil risiko untuk membersihkan gudang secara mandiri, untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal maka lebih baik gunakan jasa profesional Kami.
PT Siaga Mandatama Karya (Siaga Service System) merupakan perusahaan yang sudah beroperasi lebih dari 10 tahun menyediakan layanan teknis jasa kebersihan gudang, bangunan perusahaan, dan rumahan.
Untuk menunjang penyediaan layanan bersih-bersih secara lebih efektif dan efisien, kami menggunakan alat-alat kebersihan modern yang dapat di sesuaikan dengan kebutuhan.
Zat kimia yang di gunakan juga aman dan ramah lingkungan, mampu membasmi kuman dan bakteri secara efektif membuat permukaan lantai lebih bersih.
Selain itu, kami juga mempunyai pedoman SOP tersendiri. Klien tidak perlu khawatir. Pengerjaan cleaning di lakukan sesuai dengan tahapan alur pengerjaan, sehingga mampu memberikan hasil yang lebih maksimal di bandingkan melakukan teknis kebersihan secara mandiri.
Hal yang pertama kali akan kami lakukan adalah melakukan survei ke tempat gudang. Kami perlu cek dulu ke lokasi untuk mengetahui seberapa banyak tenaga kebersihan yang perlu di kerahkan, alat-alat yang sebaikanya di persiapkan, dan berbagai hal lainnya.
Berapa Biaya Menggunakan Jasa Bersih-Bersih Gudang?
Mengingat ini adalah layanan khusus, Anda perlu menanyakannya langsung kepada admin Siaga Service. Umumnya untuk general cleaning service kami mematok tarif 15 ribu/meter, harga bisa berubah-ubah menyesuaikan dengan kebijakan. Penentuan rincian dan detail biaya akan di informasikan setelah tim melakukan survey ke tempat gudang.
Sebagai informasi, kami bisa membersihkan berbagai jenis gudang termasuk:
- Warehouse industri manufaktur
- Gudang logistik pengiriman barang
- Gudang pusat sortir
- Tempat penyimpanan bahan baku dan hasil produksi
- Gudang rumah
- Dan lain-lain
Area layanan kami untuk jasa cleaning service gudang hanya bisa di gunakan untuk customer yang berlokasi di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi. Saat ini Siaga Service belum menyediakan layanan selain kawasan Jabodetabek.
Kebersihan yang kami lakukan tidak sekadar nyapu dan pel lantai, melainkan ada alat khususnya juga. Sebagai contoh, untuk membuat permukaan lantai berkilau maka di perlukan adanya mesin poles marmer.
Pembersihan setiap lokasi gudang yang kami kerjakan sudah menerapkan standar K3 untuk memastikan setiap proses cleaning berjalan dengan lancar. Ingat, gudang yang bersih mampu memberikan kenyamanan.
Dalam konteks perindustrian hal ini bisa berpengaruh besar terhadap peningkatan produktivitas dan kesan profesionalitas ketika ada kunjungan dari mitra bisnis atau customer Anda.
Dapatkan solusi sekaligus penawaran terbaru jasa kebersihan gudang dari tim kami untuk menyelesaikan permasalahan tempat penyimpanan barang yang kotor di rumah atau pabrik. Untuk Anda yang berlokasi di Jakarta, bisa juga menggunakan layanan jasa cleaning service Menteng, tersedia jasa cleaning umum hingga kamar mandi.