merawat kebersihan villa

5 Bagian Penting Saat Merawat Villa, Salah Satunya Kebersihan!

Punya villa pribadi atau komersial? Jangan sampai mengabaikan perawatannya. Meskipun terdengar sepele, merawat villa merupakan hal yang sangat penting. Sama seperti rumah, bangunan ini juga perlu dicek kondisi kebersihan dan kenyamanannya.

Lagipula tempat ini biasa digunakan sebagai area santai dan berlibur. Jika kondisinya kotor dan tidak terawat tentu tidak akan ada yang mau menempatinya.

Selain itu, perawatan villa juga bertujuan untuk menjaga keindahan tampilan bangunannya. Jika Anda belum tahu apa saja yang harus kalian perhatikan dalam perawatan villa, silahkan simak panduan singkat berikut ini.

Perhatikan 5 Hal Ini Saat Merawat Villa Pribadi atau Komersial!

Mulai dari kebersihan sampai keamanan, berikut ini bagian yang sebaiknya tidak kalian lewatkan saat melakukan perawatan villa.

perawatan villa

1. Kondisi Kebersihan Tempatnya

Villa yang nyaman sudah pasti bersih, silahkan Anda cek kondisi villa pribadi atau komersial yang dimiliki apakah bangunannya sudah terjamin bersih atau belum.

 Kita mulai dari bagian depan untuk bagian lantai dan plafon atas, apakah sudah bersih dari debu dan jaring laba-laba? Beralih ke dalam ruangan utama di setiap sudut tempat, furnitur, dan bagian villa lainnya.

Jangan lupa juga untuk cek area dapur dan kamar mandi, karena lama tidak dipakai biasanya villa kemungkinan kotor sehingga perlu kita bersihkan total minimal beberapa minggu sekali.

Pembersihan meliputi dry mopping, wet mopping, mengelap furniture, lap kaca jendela, dan lain sebagainya. Apabila material lantai menggunakan granit atau marmer bisa juga dipoles agar lebih kinclong.

2. Pengendalian Hama

Selain itu, pastikan juga lingkungan villa bebas dari kecoa, tikus, rayap, dan hama menyebalkan lainnya. Apabila ingin melakukannya sendiri maka Anda perlu menyiapkan obat anti hama untuk menyemprotkannya di setiap area villa baik itu luar maupun dalam.

Alternatif termudah untuk melakukannya adalah menyewa pest control profesional. Selain lebih praktis, metode ini juga tentunya jauh lebih aman karena terkadang penggunaan obat anti hama tidak bisa sembarangan. Tentunya harus memperhatikan keselamatan dan keamanan.

Hama bisa membawa penyakit, inilah kenapa perlu untuk memastikan pembasmian hama dalam merawat villa.

3. Kerapian

Jika sudah bersih dan aman dari hama, rapikan setiap tempat yang ada di villa. Atur tata letak yang tepat agar bangunan tersebut nyaman. Penataan furniture dan bagian-bagian interior villa juga bisa meningkatkan estetika tampilan bangunan tersebut.

Villa yang rapi pasti bikin betah, tentunya ini penting untuk perorangan maupun tamu apabila villa tersebut adalah komersial disewakan. Meskipun terkesan mudah, menata setiap sisi ruangan agar terlihat rapi dan enak di pandang tetap membutuhkan tenaga. Lakukan tanpa terburu-buru, untuk menciptakan suasana hunian yang nyaman.

4. Pengecekan Fasilitas dan Kelayakan Furniture

Apabila villa sudah cukup lama, agaknya penting untuk mengecek setiap fasilitas yang ada dan kelayakan furniture-nya. Sebagai contoh untuk bagian ruang utama, apakah kondisi sofa masih nyaman atau sudah mulai rusak, sehingga perlu diganti. Beralih ke dapur, cek juga bagian kompor, dan setiap fasilitas yang ada di ruangan tersebut.

Lakukan sesekali ketika Anda sedang melakukan perawatan villa, pengecekan secara menyeluruh dan catat bagian apa yang sekiranya perlu diganti. Ini akan mempermudah pembelian fasilitas atau furniture yang baru jika memang Anda memerlukannya.

5. Keamanan

Bagian yang terakhir yang penting untuk kalian cek saat merawat villa adalah memastikan keamanannya. Pastikan untuk mengecek setiap risiko, mulai dari kondisi pintu, jendela-jendela, dan bagian penting lainnya pastikan semuanya aman.

Sebisa mungkin hindari menaruh barang berharga di villa, Anda bisa menggunakan bantuan security tambahan untuk meningkatkan keamanan dan cek berkala mengurangi risiko pencurian.

Bagaimana apakah Anda sudah cek kelima bagian tersebut saat merawat villa? Pengecekan fasilitas, kerapian, dan keamanan selalu bisa Anda lakukan sesekali.

Namun kebersihan dan pengendalian hama harus rutin, agak sulit melakukannya sendiri. Jika Anda mengalami kendala tersebut, kami punya solusinya. Silahkan simak penjelasan di bawah.

Solusi Bersihkan Villa dan Kendalikan Hama dalam Satu Layanan

Siaga Service System menyediakan dua layanan utama yaitu jasa bersih villa dan juga pest control. Kami siap bersihkan dan basmi setiap hama di area tempat villa komersial maupun pribadi sesuai dengan permintaan pelanggan.

Selama melakukan pekerjaan tersebut, kami menjamin:

  • Pembersihan oleh tenaga profesional untuk memastikan hasilnya tuntas
  • Pengendalian hama dengan chemical ramah lingkungan
  • Pemberian biaya layanan yang terjangkau dan kompetitif
  • Layanan panggilan ke lokasi dan juga survey tanpa biaya tambahan

Namun,harap dicatat layanan kami hanya tersedia untuk Jabodetabek saja. Untuk informasi lebih lengkap silahkan hubungi admin. Mari jaga kebersihan dan lingkungan villa tetap sehat bersama Siaga Service System.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *